• Skip to main content
  • Skip to primary sidebar
  • Search
  • Filter Media
    • Berdasar Platform
      • Cinema
      • Youtube
      • Netflix Movies
      • Netflix Series
      • Books
      • Games
    • Berdasar Usia
      • Kids
      • Teens
      • Youth
      • Adult
    • Berdasar Genre
      • Action
      • Animation
      • Drama
      • Family/Kids
      • Comedy
      • Crime
      • War
      • Sci-Fi
      • Thriller/Horror
  • Film Terbaik
  • Instagram
  • Panduan Rating
  • Artikel
  • Sinopsis
  • Tentang 4Savvy

4Savvy

Mencari Value Dalam Media Untuk Keluarga Indonesia

You are here: Home / Reviews / Series / Disney+ Hotstar Series / Review The Mighty Ducks: Game Changers, Bagus, Tapi Waspadai Konten Sensitif yang Disisipkan!

02/10/2021 by Admin

Review The Mighty Ducks: Game Changers, Bagus, Tapi Waspadai Konten Sensitif yang Disisipkan!

Review The Mighty Ducks: Game Changers

4Savvy review The Mighty Ducks: Game Changers
Genre: Drama, Comedy
Rating Netflix: 17+

Baca panduan rating di sini

SINOPSIS:

Evan Morrow yang berusia 12 tahun dikeluarkan begitu saja dari The Mighty Ducks, ia dan ibunya mulai membangun tim mereka sendiri.

KONTEN POSITIF:

Diperlihatkan nilai persahabatan yang kuat, kerja sama tim, dan semangat kekeluargaan. Menyampaikan pesan bahwa kemenangan bukan segalanya melainkan bagaimana menikmati dan memberikan yang terbaik dalam setiap permainan.

Tokoh ramah, optimis, mau membantu, tulus, bermain secara sportif, bijaksana, dan berjiwa pemimpin.

Ada pesan untuk melihat setiap keunikan anak dengan segala kekurangan dan kelebihannya, menghargai anak, memotivasi, serta mengajar dengan cara kreatif.

Memperlihatkan orang tua yang mendukung minat dan bakat anak, tokoh ibu demokratis, bijak, sayang kepada anaknya.

WARNING:

Banyak aksi menjegal, mendorong hingga jatuh, menabrak teman dalam konteks olah raga. Diperlihatkan luka lebam.

Ada satu kali diperlihatkan ciuman bibir singkat anak lelaki dan perempuan. Gadis remaja menggunakan baju nampak perut. Ada tokoh LGBTQ, tidak ada adegan vulgar. Beberapa kali ditampilkan tokoh minum minuman beralkohol.

Tokoh iri, mengambil barang tanpa izin, memiliki rencana jahat, licik, dan menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuannya. Pengajar merendahkan murid di depan umum. Orang tua mengajarkan anak mencuri, pemalsuan tanda tangan. Ayah yang hanya peduli karir, tidak ada waktu untuk anak.

Tokoh ambisius, kecewa karena sudah berbuat baik namun selalu diperlakukan tidak adil. Anak tertekan karena orang tua menuntut prestasi sempurna.

Ada beberapa kata-kata kasar namun tidak banyak.

KESIMPULAN:

The Mighty Ducks: Game Changers menawarkan banyak nilai positif. Terutama dari kuatnya nilai persahabatan, kerja sama, sportivitas suatu permainan, juga kekeluargaan yang kental satu dengan yang lain.

Selain dapat ditonton bersama keluarga sebagai tontonan yang menghibur, film ini juga sarat dengan pesan moral yang baik. Sayangnya baik Kids maupun Teens perlu pendampingan orang tua terkait konten sensitif yang ada.

Balanced value bagi Kids dan Teens. Good value untuk Youth dan Adult.

Lead reviewer: Ina
Support reviewer: Nat

Sampling Review: 4Savvy menonton seluruh episode (1-10) di Season 1 dalam proses review ini.

Temukan dan follow kami di Instagram @4savvy.id

-Review The Mighty Ducks: Game Changers-

Filed Under: Disney+ Hotstar Series Tagged With: Adult, Comedy, Drama, Teens, Youth

Primary Sidebar

Search Review

Instagram @4Savvy.id

…

Review Terbaru

  • Review Hometown Cha Cha Cha: Disajikan Ringan, Pesan Positif Tetap Kuat
  • Review The Guilty: Dominan Kata Kasar
  • Review Black Widow: Kekerasan Mendominasi Tetapi Ada Nilai Kekeluargaan Yang Kuat
  • Review Timmy Failure: Mistakes Were Made, Bukan Tontonan Kids
  • Review Togo: Perjuangannya Patut Menjadi Contoh

Pilih Genre

  • Thriller/Horror
  • Sci-Fi
  • Action
  • Animation
  • Comedy
  • Crime
  • Drama
  • Family/Kids

Pilih Usia

  • Kids
  • Teens
  • Youth
  • Adult

Pilih Media

  • Cinema
  • Youtube
  • Netflix Movies
  • Netflix Series
  • Books
  • Games

Artikel Terbaru

  • Film Wish Dragon, Film Sederhana Yang Menyajikan Nilai Esensial Kehidupan
  • Film The Boy Who Harnessed The Wind, Kisah Perjuangan Dalam Keterbatasan
  • Film Notes For My Son, Pelajaran Tentang Makna Pernikahan Dalam Sebuah Film
  • Film Benji: Sederhana Namun Kaya Akan Pesan Kehidupan
  • All Together Now, Banyak Teladan Dan Pelajaran Bagus Bagi Orang Muda

Komentar Terbaru

    Arsip

    Semua tulisan adalah karya intelektual milik 4Savvy. Mohon ijin sebelum menggunakan karya kami. © 2018–2022.